Hino New Generation Ranger pertama di dunia, hadir di Indonesia!

Prestasi membanggakan Hino Indonesia sebagai pusat otomotif dunia dengan Grand Launching HINO NEW GENERATION RANGER.....

PERTAMA DI DUNIA!

Rabu, 10 September 2014

Hino resmikan Training Center untuk cetak SDM berkualitas



Presdir HMSI Hiroo Kayanoki, Dirjen Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Budi Darmadi, dan perwakilan Pemkot Tangerang (ki-ka)
Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) meresmikan perluasan Training Center Hino yang terletak di Jatake, Tangerang, Rabu (10/9/2014). Dengan tambahan luas bangunan dari 1.440 m2 menjadi 4.032, fasilitas ini bisa mampu menampung 320 siswa.

Presiden Direktur HMSI Hiroo Kayanoki menjelaskan, hasrat pelayanan Hino di Tanah Air didasari konsep yang dinamakan Total Support dengan aplikasi berlaku dari hulu hingga hilir. Ekspansi ini merupakan salah satu cara HMSI memfasilitasi kebutuhan SDM berkualitas untuk menghadapi kemajuan industri di Indonesia.

"Untuk mewujudkan Total Support kami menyadari diperlukannya pengetahuan, pemahaman, dan kemampuan yang sama pada setiap personel sales, service, dansparepart," ujar Kayanoki saat peresmian.

Terdiri dari dua lantai, memiliki ruang kelas komputer, perpustakaan, bengkel, delapan kelas, auditorium, dan banyak ruang praktek. Dengan kemampuan menampung lebih banyak siswa, fokus pelatihan bisa lebih terstruktur. Tujuan besarnya, efisiensi waktu pelayanan, merendahkan biaya operasional kendaraan Hino, dan mengurangi ongkos produksi.

Kontes layanan
Selain meresmikan perluasan pusat pelatihan, HMSI juga menggelar lomba pelayanan rutin yang disebut Hino Customer Satisfaction Contest (HCSC) 2014. Program yang mempertemukan delegasi dealer Hino di seluruh Indonesia ini akan memperebutkan piala bergilir HCSC sebagai bukti kualitas pelayanan kelas wahid.

"Dengan kontes ini kami bisa memastikan bahwa semua dealer Hino dapat memberikan pelayanan terbaik," jelas Kayanoki.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar