Hino New Generation Ranger pertama di dunia, hadir di Indonesia!

Prestasi membanggakan Hino Indonesia sebagai pusat otomotif dunia dengan Grand Launching HINO NEW GENERATION RANGER.....

PERTAMA DI DUNIA!

Kamis, 20 Desember 2012

Hino Rajanya Truk dan Bus Kelas Medium

PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), selaku agen pemegang merek mobil Hino berhasil menguasai pasar truk medium 55,3%. Penguasaan pasar ini didukung kehadiran truk andalannya, yakni Hino Ranger. "Kami terus memimpin pangsa pasar kendaraan niaga truk medium kategori 3 sejak 13 tahun berturut-turut," ujar Toshiro Mizutani, Presiden Direktur PT HMSI dalam jumpa pers ulang tahun ke-30 Hino Indonesia, di Hotel Mulia, Jakarta, Senin (17/12)
.
Handoyo Tanurahardja, Kepala Divisi Logistik PT HMSI bilang, penjualan Hino Ranger dari Januari sampai November 2012 tercatat sebanyak 17.812 unit. Angka ini naik 17% dari realisasi penjualan di sepanjang tahun 2011 sebanyak 15.289 unit.

"Kami menargetkan sampai tutup tahun terjual sebanyak 19.400 unit, atau naik 27% dibanding tahun lalu," jelas Handoyo.

Ia menjelaskan, untuk truk ringan kategori 2, yakni Hino Dutro hanya mampu meraih pangsa pasar 13,4%. Dari Januari sampai November 2012, Hino Dutro terjual sebanyak 13.022 unit.

Angka ini naik 30% dari penjualan tahun 2011 dengan total penjualan 10.169 unit. "Ditargetkan sampai tutup tahun 2012 terjual 14.200 unit, jadi penjualannya naik 40% dibanding tahun lalu," jelas Handoyo.

Sebagai informasi, saat ini Hino Dutro memiliki 32 varian, Hino Ranger memiliki 18 varian, kemudian Hino Bus memiliki 4 varian, dan 1 varian Hino truk berat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar