Hino New Generation Ranger pertama di dunia, hadir di Indonesia!

Prestasi membanggakan Hino Indonesia sebagai pusat otomotif dunia dengan Grand Launching HINO NEW GENERATION RANGER.....

PERTAMA DI DUNIA!

Kamis, 17 Februari 2011

Hino Kuasai 60 Persen Pangsa Pasar Truk

TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA -Hingga saat ini Hino Sales Motor Indonesi (HSMI) berhasil menguasai hampir 60 % dari pangsa pasar truk yang ada di Indonesia.,Dengan total penjualan truk hingga akhir tahun lalu untuk truk 21.297 unit, sedangkan untuk bus sebanyak 1.135 unit.

Kontribusi penjualan terbesar atau sekitar 60 persen menurut Deputy Associate Director Corporate Fair PT Hino Motors Manufacturing , Kristijanto, disela-sela kunjungan Bis Mania Community ke kawasan pabrik Hino di Purwakarta, Jumat ( 11/2/2011) berasal dari kategori 3 (truk besar/ranger) dan sisanya sekitar 40 persen berasal dari kategori 2 truk kecil dan Dutro.

Target penjualan untuk kategori 3 akan mencapai 10 ribu unit. Hino hendak mencetak pangsa pasar sebanyak 66,7 persen melalui penjualan di segmen ini.

Sementara, penjualan untuk kategori 2 ditargetkan sebanyak 6 ribu unit. Masih kalah jauh dengan pasar di segmen ini yang mencapai 55 ribu unit. Oleh karenanya, target yang hendak dicapai Hino untuk kategori 2 hanya 10,9 persen.

Diutarakan Kristijanto , Guna memperkuat pasar Hino di segmen kategori 3, HMSI kini mulai memasok secara build up dari negara asalnya Jepang, truk Hino tipe ZY untuk memasok kebutuhan pasar truk untuk bidang pertambangan, maupun angkutan kargo,

“Setidaknya untuk Januari 2011 lalu, truk dengan kapasitas 48.000 ton ini, berhasil terjual sebanyak 120 unit. Bila pasar Hino ZY terus tumbuh, tidak menutup kemungkinan HSMI juga akan memproduksi jenis truk ini di Indonesia.” Ujar Krisjanto.

Menurut Wakil Presiden Direktur PT Hino Motors Sales Indonesia Jusak Kertowidjojo beberapa waktu lalu target penjualan tahun Penjualan Hino, untuk kategori 3 saat ini masih didominasi di pulau Kalimantan. Prosentasenya mencapai 40-50 persen .

Sementara untuk kategori 2, masih dipusatkan di Jawa dan Sumatra. Untuk segmen kategori 2, Hino harus bersaing ketat dengan prinsipal otomotif lain, seperti Mitsubishi, Isuzu, dan Toyota.

Sementara menurut data Gaikindo tahun 2010 untuk penjualan truk Mitsubishi hingga Desember mencapai angka 4.863 unit atau menguasai 22,5 Persen pangsa pasar, Isuzu menguasai 0,4 % pangsa pasar.

Saat ini kapasitas prosuksi PT Hino Motor Sales Indonesia (HMSI) berhasil mencapai 35.000 unit, namun melihat pertumbuahan penjualan truk yang diperediksi bakal tumbuh sekitar 30 persen tahun 2011, menurut Krisjanto, tahun ini PT HSMI diharapkan mampu meningkatkan produksi dapat mencapai 45.000 unit per tahun. Dengan kotribusi produksi 80 persen untuk produksi truk dan 20 persen untuk pruduk bus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar