Hino New Generation Ranger pertama di dunia, hadir di Indonesia!

Prestasi membanggakan Hino Indonesia sebagai pusat otomotif dunia dengan Grand Launching HINO NEW GENERATION RANGER.....

PERTAMA DI DUNIA!

Rabu, 26 Agustus 2020

Penjualan Hino pada bulan Juli naik!

PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) mencatatkan pertumbuhan penjualan di bulan Juli 2020. Kenaikan penjualan ini ditopang oleh sejumlah sektor yang masih tetap berjalan di tengah pandemi Corona. 

Melansir data Gaikindo, pada periode Juni-Juli 2020 Hino mencatatkan kenaikan penjualan 15,29% menjadi 731 unit. Adapun jika penjualan Juli dibandingkan dengan bulan Mei, pertumbuhan penjualannya bisa dua kali lipat yakni dari sebelumnya 251 unit menjadi 731 unit. 

Meski demikian, kenaikan penjualan di Juli belum bisa menutupi anjloknya penjualan di bulan April-Mei 2020 saat kebijakan pemerintah merespon pandemi sedang galak-galaknya. Oleh karenanya dalam periode Januari-Juli 2020 penjualan wholesales Hino tercatat minus 59,1% yoy menjadi  6.592 unit. 

Direktur Penjualan dan Promosi PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI), Santiko Wardoyo menyatakan penjualan Hino tumbuh di bulan Juli ini karena salah satunya dari  sektor logistik. Menurutnya meskipun sektor logistik tetap tertekan pendemi Corona, setidaknya penurunan yang terjadi tidak separah sektor lainnya seperti pertambangan. 

"Selain itu kenaikan penjualan juga ditopang oleh sektor plantation dalam hal ini sawit dan juga tangki Pertamina yang juga tetap harus jalan di tengah pandemi Corona sekalipun," jelasnya..

Oleh karenanya, jenis kendaraan komersial Hino yang mencatatkan kenaikan permintaan adalah jenis kargo, tangki, dan truk untuk perkebunan. 

Meski telah mencatatkan kenaikan permintaan Santiko belum bisa memproyeksikan target penjualan tahun ini. Menurutnya berbicara penjualan kendaraan komersial sangat tergantung dari kondisi ekonomi dalam negeri sehingga Santiko berharap pada kepiawaian pemerintah menjaga ekonomi Indonesia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar