Untuk melengkapi jajaran produk bus Hino yang sebelumnya hanya terdapat bus besar dengan kapasitas 59 tempat duduk dan bus kecil dengan kapasitas 30 tempat duduk, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) telah menghadirkan FC 190 Bus yang memiliki kapasitas 40 tempat duduk.
Direktur Sales dan Promosi HMSI, Santiko Wardoyo menjelaskan, FC Bus memang dihadirkan Hino guna memenuhi kebutuhan di segmen bus sedang. Karena selama ini kapasitas tempat duduk di bus besar jarang sekali terisi penuh, sehingga biaya yang harus dikeluarkan menjadi tidak sebanding.
"FC bus memang kita desain berada di tengah-tengah bus besar dan kecil untuk melayani jarak yang radiusnya sekitar 100 km. Kalau bus besar kan ngetam-nya lama, nunggu sampai 59 penumpang. Tapi kalau FC Bus tidak akan lama karena hanya memiliki kapasitas 40 tempat duduk. Dengan engine yang tidak terlalu besar, tentunya jadi lebih efisien bahan bakar," ujar Santiko Wardoyo, di acara Media Gathering Hino, di Jakarta, baru-baru ini.
Hino FC Bus didukung mesin sistem Common Rail 4 silinder. Bus ini mampu menghasilkan tenaga 190 PS dengan torsi maksimum 56kgm, serta dilengkapi Turbo Charger Intercooler. Kendaraan ini menurutnya juga sangat cocok untuk industri pariwisata, mengingat kondisi jalanan di tempat-tempat pariwisata di Indonesia belum begitu baik, sehingga bisa menyulitkan apabila memakai bus besar.
Untuk bus barunya ini, HMSI tak memasang target terlalu tinggi, mengingat selama ini kendaraan di segmen bus hanya memberi kontribusi sekitar 8 persen dari total penjualan Hino. "Untuk FC Bus, karena ini model baru, kita proyeksikan penjualannya sekitar 20 unit per bulan," kata Santiko Wardoyo.
Untuk mencapai target tersebut, HMSI juga menggelar program FC Bus Road Show di Bali, Surabaya, Semarang, Yogyakarta, dan Bandung. Kegiatan ini menghadirkan para pengusaha Otobus yang menjadi konsumen loyal Hino.
Untuk informasi detil, hubungi dealer Hino terdekat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar