PT. Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) bekerja sama dengan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans)
Provinsi DKI Jakarta, memberikan pelatihan pengemudi bagi peserta BLKD dalam upaya peningkatan kualitas jasa transportasi bagi masyarakat Jakarta.Program ini dilaksanakan sebagai bentuk tanggapan atas kebutuhan pengemudi transportasi umum yang terlatih dan berkualitas.
Pelatihan berlangsung di Balai Latihan Kerja Daerah (BLKD) Jakarta Utara. Total ada 20 peserta pelatihan pengemudi yang ikut serta dalam pelatihan kali ini dan semuanya merupakan peserta BLKD Provinsi Jakarta yang nantinya akan ditempatkan untuk mendukung kemajuan transportasi Jakarta.
Pelatihan dilakukan secara intensif dan komprehensif selama 27 hari, ini dilakukan agar para peserta benar–benar menguasai semua materi secara mendalam dan diharapkan dengan pelatihan ini setiap peserta dapat mengemudi dengan disiplin dan tertib dalam berlalu lintas serta bertanggung jawab terhadap tugasnya sebagai pengemudi untuk mengantarkan warga Jakarta selamat sampai tujuan. Materi pelatihan pengemudi ini terdiri dari pengetahuan dasar produk atau kendaraan, pengecekan harian, proper driving, keselamatan berkendara dan cara menghemat bahan bakar.
"Pelatihan ini sebagai bentuk kepedulian Hino terhadap kemajuan transportasi di Indonesia dan Jakarta pada khususnya, ini dilakukan agar para pengemudi dapat mengemudi secara baik dan aman sesuai dengan ketertiban lalu lintas serta kami berikan juga pelatihan preventive maintenance agar kendaraan lebih terawat dan hemat bahan bakar saat dikemudikan" ungkap Hiroo Kayanoki, Presiden Direktur HMSI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar