Sabtu, 24 Mei 2014

Hino optimis capai target 40,000 unit di tahun 2014

Dalam periode Januari hingga April 2014, Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) berhasil memasarkan 11.625 unit. Meski diakui berjalan "seret", pencapaian itu tetap berada di jalur untuk mencapai target 40.000 unit sepanjang 2014.

Menurut Direktur Penjualan dan Promosi HMSI, Santiko Wardoyo, total pasar kendaraan komersial pada periode Januari-April memang menurun. Kategori 3 jatuh sekitar 14 persen sedangkan kategori 2 dropberkisar 20 persen.

Ada beberapa faktor yang memengaruhi minat konsumen membeli kendaraan komersial, terutama ditinjau dari sektor industri. "Seperti kita ketahui, beberapa daerah harga sawit rontok karena produksi barangnya jelek terkait cuaca yang tidak menentu. Harganya bagus tapi barangnya (sawit) gak ada. Sektor pertambangan juga begitu. Percaya tidak percaya Pemilu juga ikut memengaruhi," terang Santiko.

Prediksi ini telah ditelaah sejak tahun lalu. Target 2014 diturunkan dari 50.000 unit (2013) menjadi 40.000 unit. Tahun lalu, target tidak tercapai, data wholesalesmengungkapkan, HMSI hanya menjual 34.472 unit. "Kita tetap push target tahun ini. Kuantiti memang turun tapi market share kami tidak berkurang," jelas Santiko.

HSMI tetap optimis dan peluang sangat besar, masih ada 7 bulan lagi hingga tutup tahun. Indonesia akan tetap menjadi penyumbang penjualan global kendaraan Hino terbesar setelah Jepang. "Kita sudah 7 tahun berturut-turut menjadi kontributor nomor satu penjualan global, tahun ini juga akan seperti itu," tutupnya. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar